Album Review : New Found Glory - Resurrection (2014)
Bulan ini kayaknya jadi bulan terbanyak gue dalam membuat postingan. Yap, dalam bulan ini gue menemukan banyak informasi yang kayaknya sah-sah aja buat dibagikan ke kalian semua. Hahahaha.
Oh iya gue lagi ngerombak semua postingan gue. Karena gue baru ganti domain dan kalau gue googling blog gue, yang keluar masih domain lama. Wah rugi dong gue udah beli domain? Alhasil gue mau ngerombak seluruh link yang nyangkut di tiap postingan. Yang jelas ini bakalan makan waktu banget, bisa-bisa dua sampai tiga hari lah. Terus gue juga nunggu jadwal beli kuota di akhir bulan huehehehe
Udah lah ya gue bahas kehidupan gue. Nah kali ini gue mau bahas lagi salah satu album yang kebetulan belum ada blogger Indonesia yang bikin postingannya (CMIIW).
YAP. Album terbarunya New Found Glory,
Resurrection!
Gue tau ini album setelah gue nonton video NFG feat. Hayley Williams di lagu Vicious Love. Lagunya mayan tuh! Dan gue menemukan ini di channel YouTube Hopeless Records. Wah berita besar banget laah ini!
Album ini keluar tahun 2014. Gue sudah berekspektasi besar akan album ini. Semoga enak. Semoga enak. Tapi apakah ekspektasi besar gue akan terwujud? Kita lihat saja nanti…
Genre albumnya: punk-rock. Wih emang inceran gue kan genre ini ya.
Tumbennya gue dengerin ini album berdasarkan urutan trek. Biasanya gue kalau dengerin lagu itu acak. Tergantung judul yang eye catching di mata gue.
Trek pertama dimulai dari Selfless. Gue enggak ngerasa ini cocok buat dijadiin the first track. Agak gimana gitu. Biasa aja. Lirik juga gitu-gitu aja. Yaaa menurut gue sih ya.
Di saat gue dengerin tiap lagu, gue mulai bosen. Ada sih beberapa trek yang lumayan kalau didenger but not every songs. It’s like you gotta skip when you’re in the middle of the songs. Menurut gue lagunya terlalu lama. Padahal cuma sekitar 3 menit loh tapi yaaa gitu. Boring.
Apalagi yang The Worst Person. Kayak orang yang penuh kebencian gitu. Gue kurang tau apa NFG lagi kesambet setan mana makanya bikin lirik yang kayak orang kesurupan gitu. Tapi sih gue baca di sini bisa aja ada hubungannya sama salah satu personil mereka yang udah keluar. Ya gitu sih ya. Tau deh bener apa enggak.
Untungnya abis lagu tadi, ada Ready And Willing. Better. Gue masih mau dengerin ini lagu sampai habis.
Yang gue kaget ada bagian nge-rap di lagu On My Own. Gilaaa NFG nge-rap?! Enggak sekalian A Day to Remember???
Intinya sih trek yang lumayan di sana adalah:
- Vicious Love
- Ready And Willing
- Resurrection (not bad lah)
- Persistent
- Angel (kadang gue ngerasa ini lagu enak, tapi kadang gue skip juga. Pusing pala guweh)
Dan trek list di sana ada 13. Tiga belas?! Yap banyak kan. Tapi lo hanya akan membutuhkan kurang dari 45 menit untuk mendengarkan semua lagu ini. Apalagi kalau di skip :3
- Selfless
- Resurrection featuring Scott Vogel of Terror
- The Worst Person
- Ready And Willing
- One More Round
- Vicious Love
- Persistent
- Stories of a Different Kind
- Degenerate
- Angel
- Stubborn featuring Anthony Raneri of Bayside
- Living Hell
- On My Own featuring Brendan Yates of Turnstile
Setau gue ada lagi album mereka yang Resurrection: Ascention. Dan banyak bonus trek di sana kayak Vicious Love feat. Hayley Williams, the Enemy, the Crown, Ready And Willing II, Ready And Willing (Acoustic), Living Hell (acoustic), Persistent (Acoustic). Sayangnya gue enggak terlalu berkeinginan buat download versi album ini. Udah cukup kecewa gue sama versi yang gue review ini. Walaupun yang featuring Hayley masih masuk download list gue (nunggu kuota dulu wkwkw)
Kesimpulan yang gue dapet setelah gue denger ini album:
- Boring
- So many meaningless lyrics (using the same words but different songs)
Gue tau ini band bukan band baru ya kan. Udah lama banget. Tapi album ini kerasa kayak kekanak-kanakan. Padahal mereka sempet jadi panutan pop punk setelah meluncurkan lagu My Friends Over You dan album Coming Home. Some people said Coming Home is their best album. Gue belom download sih itu album dan cuma punya satu lagu dari sana. Tapi itu bakalan jadi the next download list gue.
Banyak banget yang bilang ini album emang enggak pantes buat didengar. Tapi yaa enggak juga sih. Kalau kalian menyelipkan album ini di trek playlist NFG kalian dan di shuffle, it’s okay lah. Lagipula fans NFG tetap bahagia sama album ini yang menandakan kalau NFG still exist in their own way.
Satu lagi, kalau kalian pecinta musik rock but never read at their lyric, this album is the answer. Gue enggak rekomen buat download satu album. Download per lagu aja. Apalagi Vicious Love, menurut gue yang jadi terbaik di album di ini.
At least, I don’t give rating. I only write articles.
SUMBER a.k.a. SOURCE:
2 comments
gue baru tau kalo hayley duet sama mereka :'v tfi kaa ;*
ReplyDeleteoh ya, btw, gue nge ship hayley sama chad loh :'3
Sipppp hahaha download deh coba ^^
DeleteWih diriku gak tau malah kalo Hayley sama siapa :3